SMAN1Sidomulyo-Paskibra Sman 1 Sidomulyo menggelar Gladi Tangguh dalam rangka persiapan untuk pelantikan pengurus baru Paskibra tahun ajaran 2023/2024. Kegiatan ini diikuti oleh 35 anggota paskibra yang dilaksanakan pada 11-12 November 2023, di lingkungan Sman 1 Sidomulyo.
Kegiatan ini dibuka oleh Bapak Hariyanto, S.Pd., M.M., selaku Waka Kesiswaan pada Sabtu pagi (11/11/23). Sambutan juga diberikan oleh Pembina Paskibra yakni Bapak Rifki Fajri Hadi, M.Pd., Ketua Paskibra, serta Ketua Pelaksana Gladi Tangguh.
Para anggota dengan penuh semangat melibatkan diri dalam latihan yang berfokus pada pengembangan keterampilan kepemimpinan, koordinasi, dan kedisiplinan. Kegiatan yang dilakukan tidak hanya pelatihan fisik, tetapi juga diberikan materi mengenai sejarah paskibra, pembentukan karakter, game atau seru-seruan, serta pelantikan pengurus baru yang akan dilakukan pada Minggu (12/11/23).
(Jurnalissmansasi)
Beri Komentar